Cara Cepat Belajar Hipnotis (bagi pemula)

Nama Hipnotis kadung sudah dikenal masyarakat, padahal nama sebenarnya adalah hypnosis karena berasal dari bahasa Inggris hypnosis. Bahasa aslinya diambil dari mana Dewa Hypnos dalam legenda Yunani. Sementara itu untuk orang yang ahli atau malkukan hypnosis pada orang l;ain itulah yang diusebut hipnotis berasal dari kata Hypnotist (bahasa Inggris).

Kita mulai dari definisi, buat saya “hypnosis adalah ilmu dan seni komunikasi untuk mencapai sebuah tujuan”. Dalasm contoh kecil penggunaan hypnosis di layar kaca atau panggung, hipnsosi digunakan untuk memengaruhi orang sedemikian rupa sehingga seakan-akan menuruti semua perintah atau kemauan si ahli hypnosis. Saya katakan seolah-olah, karena pada dasarnya semua hypnosis adalah dalam control subjek atau orang yang mengalami hypnosis bukan dalam control orang lain.


Proses Hipnosis

Di awal telah Kita bahas bahwa hipnosis adalah proses tertembusnya critical factor seseorang sehingga Kita bisa mengakses pikiran bawah sadarnya dengan sugseti-sugesti yang dikehendaki. Kita kembali dikenalkan dengan pikiran sadar, tertembusnya kritikal faktor dan pikiran bawah sadar. Pemisahan antara pikiran sadar dan bawah sadar tak bisa begitu saja menyamakannya dengan istilah yang biasan digunakan oleh Sigmund Freud. Dokter psikologi yang pertama kali mengenalkan pikiran bawah sadar ini lebih menekankan bawah sadar sebagi tempat bersemayamnya trauma-trauma masa lalu seseorang.
Kita akan membahas soal pikiran sadar dan bawah sadar pada satu bahasan tersendiri. Pada saat ini Kita akan lebih fokus kepada proses masuknya seseorang ke dalam kondisi trance hipnosis. Jika Kita gambarkan maka pikiran sadar dan pikiran bawah sadar bagaikan dua lingkaran besar dan kecil, dengan pikiran sadar berupa lingkaran kecil yang berada di dalam lingkaran pikiran sadar yang lebih besar. Pikiran sadar seolah melindungi lingkaran kecil pikiran tak sadar dengan semacam pagar atau sejenisnya yang bernama kritikal faktor.
Sugesti yang masuk harus disaring terlebih dahulu oleh pikiran sadar sebelum masuk pikiran tak sadar, tempat emosi, memori jangka panjang dan nilai-nilai serta sistem kepercayaan bersemayam. Dalam kondisi normal terjaga, kritikal faktor yang menyaring berbagai sugesti itu akan membelokkan, memperhalus atau menolak sugseti yang masuk jika bertentangan dengan nilai-nilai dan sistem kepercayaan yang sudah lebih dahulu ada di dalam pikiran bawah sadar. Saat usia seseorang dibawah 7 tahun kritikal faktornya belum rapat,  maka pada usia itu (anak-anak) akan mudah disugesti dan terpasang di bawah sadarnya. Seiring dengan perkembangan usia, maka seorang anak akan selektif merima sugesti.
Cara untuk menembus kritikal faktor disebut proses hipnosis yang terdiri dari pra-induksi dan proses induksi yang biasanya diikuti dengan deepening bagi subyek yang diberi sugesti. Beberapa teknik hipnosis dan induksi hipnosis telah ditemukan dan dikembangkan, mualai yang otoriter seperi seorang komAndan militer saat menginduksi seseorang sampai gaya bahasa yang halus dan lembut yang hampir tak terasa bisa membawa seseorang pada keadaan trance akibat tertembusnya kritikal faktor.

Pra Induksi

Dalam tahap ini adalah merupakan tahap terpenting dari proses hipnosis modern. Dimana seorang Hipnotis menggali informasi yang ada pada subjek, yang nantinya akan digunakan untuk melakukan proses hipnosis kepada subjek. Fungsi lain juga adalah membuat perasaan dekat dan nyaman subjek kepada Hipnotis sehingga tidak ada ketakutan dan fikiran negatif lainnya. Sehingga proses hipnosispun berjalan dengan lancar. Karena dalam proses hipnosis pada dasarnya adalah self hypnosis sehingga perasaan nyaman dan kepercayaan dari subjek sangat diperlukan untuk proses selanjutnya.

Induksi

Dalam stage hypnosis kira-kira seperti ini : Sekarang tarik napas dalam-dalam dan perlahan,” pinta Saya sambil Saya memberi contoh menarik napas panjang.  “Hembuskan perlahan dan rileks” perintah Saya selanjutnya. Kini mereka serentak menghembuskan napas, yang menAndakan mulai masuk perintah Saya. Selanjutnya Saya mengatakan skrip yang menjadikan tangan mereka menjadi keras seperti besi beton. Setiap hembusan dan tarikan napas akan menjadikan tangan Anda semakin keras dan tak bisa dibengkokkan,”
Saat dipersilakan untuk mecoba membengkokkan mereka tak bisa membengkokkan. “Semakin keras mencoba semakin kaku dan otot-otot seperti berubah menjadi besi baja,”ujar Saya tegas. Baru setelah Saya katakan bahwa tangan mereka kini bisa dibengkokkan maka mereka serentak bisa membengkokkan. Beberapa di anataranya masih sulit membengkokkan tangannya sekaligus, bahkan mata mereka juga ada yang sudah terpejam. Setelah pertunjukan awal Saya lanjutkan dengan pertunjukan selanjutnya.
Saya meminta Anda sebagai voluntir untuk acara ini, dan ini pasti menarik, karena selain pengalaman pertama, Anda juga akan merasakan manfaat hipnosis yang sangat besar, Anda mau bukan? Sambil tangan Saya menarik tangan orang yang Saya tuju agar berada pada posisi di tengah kerumunan di samping Saya. Tanpa menjawab Ia menurut saja Saya minta sebagai voluntir. “Katakan Anda mau dan akan menyenangkan Ok,” Tanya Saya lagi. Dengan anggukan Ia menjawab.
“Saya akan menghitung dari satu sampai tiga sambil Saya menjabat tangan Anda, pada hitungan satu Anda tarik napas panjang, dua Anda lepaskan napas dan pejamkan mata, dan pada hitungan tiga Anda tertidur, paham kan,” ujar Saya sambil terus menjabat dan mengguncangkan pelan-pelan tangan kanannya. Kembali Ia mengangguk sebagai jawaban. Setelah merasa bahwa Ia mengerti apa yang Saya katakan, maka Saya pun menghitung dengan hitungan yang tepat dari satu sampai tiga, sebagaimana yang Saya sampaikan kepadanya. Saat hitungan ketiga Saya tarik tangan Saya dari jabatan denganya dan berkata “Dan tiga Tidur pulas, dengan posisi kaki Anda mampu menopang tubuh Anda saat ini. Ia pun seperti tertidur dengan posisi berdiri.

Deepening

Setelah subjek tertidur/trance dilanjutkan dengan deepening/pendalaman. Banyak cara yang dapat dilakukan dalam proses ini, salah satunya dengan menggunakan hitungan. " Saya akan menghitung dari satu sampai lima, dimana setiap hitungannya anda tidur lebih dalam dan lebih nyenyak dari sebelumnya. satu... tidur lebih dalam dan lebih lelap dari sebelumnya... dua... semakin dalam dan semakin lelap... tiga... empat dan lima...

Sugesti

Pada tahap ini apabila subjek sudah deep trance kita dapat memberikan sugesti baik itu untuk permainan atau untuk kepentingan terapi. Misalnya ketika dalam permainan " untuk sementara angka tiga akan menghilang dalam pikiran anda, nanti setelah anda membuka mata angka tersebut sudah hilang dari pikiran anda, kalau mengerti anggukan kepala anda"...

Terminasi

Proses berakhirnya hipnosis dapat kita lakukan dengan memberikan sugesti akhir positif yang membuat subjek merasakan lebih sehat dan segar. seperti "saya akan menghitung dari satu sampai sepuluh dimana pada angka sepuluh anda bangun dalam keadaan lebih sehat dan lebih segar dari sebelumnya" mulai menghitung.....

ini salah satu aksi saya silahkan klik link dibawah ini: 

Ingin belajar hipnosis, silahkan hubungi saya di 08998393389





No comments:

Post a Comment